Muara Teweh, Bakumpai Pos – Pemerintah Kabupaten Barito Utara melalui Disnakertranskop UKM menyelenggarakan kegiatan pembekalan peserta pelatihan peningkatan kompetensi dan produktivitas tenaga kerja operator alat berat Dump Truck dan Light Vehicle, Selasa (4/5/2025).
Kepala Disnakertranskop UKM Barito Utara, H. Mastur, menyampaikan bahwa melalui pelatihan peningkatan kompetensi ini, para peserta diharapkan dapat meningkatkan keterampilan yang dibutuhkan di dunia kerja, baik di pemerintahan maupun swasta.
“Harapan kami melalui program peningkatan kompetensi ini adalah para peserta dapat memiliki keterampilan yang relevan, sehingga mereka dapat berhasil memasuki dunia kerja,” kata Mastur.
Mastur juga menambahkan bahwa pihaknya akan selalu berupaya bekerja sama dengan pihak perusahaan untuk mengoptimalkan penyerapan tenaga kerja lokal di Kabupaten Barito Utara sebanyak mungkin.
“Dengan demikian, kita dapat bersama-sama menanggulangi pengangguran dan kemiskinan di Barito Utara. Ini adalah sumbangsih dari pemerintah, stakeholder, dan perusahaan yang ada di Kabupaten Barito Utara,” jelas Mastur.
Melalui kegiatan ini, kualitas SDM tenaga kerja juga diharapkan dapat meningkat. Mastur menyampaikan terima kasih kepada perusahaan atas kerja sama yang telah terjalin selama ini, sehingga program ini dapat berjalan dengan baik.
“Insya Allah, ke depannya akan ada pelatihan excavator, servis AC, laundry, security, dan lain sebagainya di tahun 2025, termasuk koperasi dan UMKM yang akan kita berdayakan bersama-sama,” tambah Mastur.
Kegiatan pembekalan peserta pelatihan peningkatan kompetensi ini juga dirangkaikan dengan penyerahan piagam penghargaan kepada perusahaan-perusahaan di Kabupaten Barito Utara yang telah memberikan dukungan dan partisipasi terhadap program-program yang telah dilaksanakan oleh Disnakertranskop UKM. Selain itu, diserahkan juga sertifikat merek asosiasi kelompok usaha kerajinan anyaman rotan di Kecamatan Gunung Purai.

Tinggalkan Balasan